Guru Dan Orang Tua Siswa Tolak Kepala Madrasah MAN 2 Soppeng yang Baru


Internews.id
SOPPENG-
Sejumlah guru dan siswa MAN 2 Soppeng melakukan penolakan terhadap keputusan Pemerintah yang menetapkan Basrah S.pd sebagai Kepala Sekolah baru di MAN 2 Soppeng

para guru itu secara tegas menolak Keputusan Kemenag Soppeng yang  telah menetapkan Basrah S.pd sebagai Kepala Madrasah baru di MAN 2 Soppeng.


Ketua Komite MAN 2 Soppeng H. Marsidah menyatakan dengan komitmen tetap menolak kehadiran Kepala Madrasah yang baru. Dengan alasan pengankatan Kepala Madrasah yang baru ini jelas tidak memenuhi prosedur, tidak memenuhi persyaratan, Juga meminta kepada Dinas Terkait segera merespon tuntutan para guru.


Samsuddin selaku orang tua siswa diMadrasah tersebut juga menolak atas pergantian Kepala Madrasah di MAN 2 Soppeng.  Sebab, sebelumnya tidak pernah terjadi hal seperti ini, "katanya.


" Lebih parahnya lagi  menurut dia, " kok barusan anak saya melontarkan kata - kata yang tidak semestinya. "Apakah ini pak Basrah bisa kita jadikan Panutan,?? kerjanya hanya  main HP dan minum kopi di Kanting. Sebutnya sambil menirukan ucapan anaknya. 


penolakan ini Oleh Guru dan Orang tua Siswa MAN 2 SOPPENG, dengan menandatangani surat pernyataan penolakan kepsek yang baru yaitu bapak Basrah S.pd 


Sementara Kepala Madrasah dimintai keterangan nya oleh awak media dengan nada santai mengatakan, " Saya cuma menjalankan tugas saja, " Singkatnya kepada awak media. Jumat, (5/1/2024) 

0 Komentar